Simak Jenis Sensor pada Mesin Mobil yang Wajib Diketahui

3. Sensor Suhu Pendingin
Sensor mobil penting lainnya yang ada di mesin adalah sensor suhu cairan pendingin. Alat ini dapat memantau suhu cairan pendingin pada kendaraan sehingga Anda dapat mengetahui suhu keseluruhan mesin. Sebab, jika suhu terlalu panas atau overheat, kerusakan mesin bisa terjadi.
Pada beberapa model mobil yang lebih baru, ketika suhu sudah mulai overheat, mesin akan dimatikan secara otomatis.
4. Sensor Aliran Massa Udara
Mesin kendaraan juga perlu mengetahui berapa banyak udara yang masuk. Tujuannya, agar dapat mengoptimalkan rasio bahan bakar dan memperoleh performa mesin yang maksimal.
Sensor aliran udara massal atau Mass Airflow Sensor (MAF) dapat mengukur jumlah zat udara yang masuk melalui saluran yang berada di dalam filter.
Itulah empat sensor mobil yang secara umum perlu Anda ketahui. Pastikan, jika salah satu sensor mengalami tanda-tanda kerusakan, segera periksakan ke bengkel resminya agar lebih cepat memperoleh penanganan.
Untuk mengetahui tips dan berita otomotif lainnya, Anda bisa mengunjungi https://suzukiumc.co.id/.