Ketahui Cara Memperbaiki Kaca Mobil yang Retak

icon 28 April 2023
icon Admin

        3. Menyuntikkan Resin

Langkah ketiga adalah menyuntikkan cairan resin atau lem ke lubang yang telah dibuat sebelumnya. Jika ada resin yang meluber, segera bersihkan menggunakan kain lap agar tidak membekas. 

Setelah semua lubang telah terisi cairan resin, biarkan selama 3-4 jam untuk memastikan bahwa resin telah benar-benar kering dan mengeras. Lakukan proses penyuntikan resin ini beberapa kali hingga retakan kaca mobil tidak terlihat lagi. 

        4. Ratakan Resin

Cara memperbaiki kaca mobil retak berikutnya adalah meratakan resin yang telah mengeras dengan menggunakan cutter atau silet hingga rata. 

        5. Pasang Kaca Film Baru

Langkah terakhir yang perlu dilakukan untuk memperbaiki kaca mobil yang retak adalah dengan mengganti kaca film yang baru. 

Ini perlu dilakukan dengan maksud agar fungsi resin yang “menutup” keretakan kaca mobil semakin baik dan keretakannya pun tidak menyebar. Agar hasilnya semakin maksimal, jangan lupa untuk menggunakan kaca film yang berkualitas super. 

Syarat Keretakan Kaca Mobil Bisa Diperbaiki

Memperbaiki kaca mobil bagian depan yang retak tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Ada beberapa persyaratan untuk bisa memperbaiki kaca mobil yang retak, yaitu: 

  • Keretakan yang terjadi bukan di bagian sudut dan tidak menembus kaca bagian dalam.
  • Panjang keretakan yang terjadi di bagian kaca depan mobil maksimal 2 cm. Jika lebih, itu tandanya kerusakan yang terjadi terlalu parah karena sudah menembus laminasi kaca. 

Itulah beberapa tahapan yang perlu dilakukan untuk memperbaiki kaca mobil bagian depan yang retak tanpa membawanya ke bengkel. Lakukan semua tahapan dengan hati-hati, terutama saat proses penyuntikan resin ke lubang kaca agar hasilnya sempurna. 

Namun jika ragu, sebaiknya bawa ke bengkel spesialis kaca mobil dan serahkan perbaikan kaca mobil retak Anda kepada ahlinya. Kondisi kaca yang pecah tentu saja akan mengganggu penglihatan dan meningkatkan resiko kecelakaan. Oleh karenanya, segerakan buat jadwal pemeriksaan di bengkel resmi Suzuki terdekat jika terjadi ketidaknormalan pada mobil Anda. Segera lakukan booking service secara mudah dan praktis melalui website berikut ini https://suzukiumc.co.id/